Oleh:
Mimilia, S.Hi. Fasilitator CD Tim 02
Sebagai
mahkluk sosial kita selalu harus berkerjasama dalam bidang kehidupan, karena
kita tidak dapat hidup sendiri tanpa bantuan orang lain. Oleh karena itu
kebersamaan sangat dituntut untuk kemajuan dan kesejahteraan dalam menunjang
pemberdayaan masyarakat supaya menjadi masarakat yang maju dan mandiri. Dalam
segi social, seorang pemimpin harus mengetahui keinginan masyarakat, keluhan-keluhan
yang dialami dalam kehidupan masyarakat. Semua merupakan inspirasi masyarakat
yang harus didengar, terutama di Kelurahan Sungai Serut. Dengan demikian kita
dapat mengetahui karakteristik masalah-masalah yang ada dalam masyarakat.
Kepedulian
terhadap masyarakat sangat diperlukan terutama pada masyarakat miskin, untuk
itu pemimpin harus dapat membedakan apa penyebab utama kemiskinan yang dialami
warganya. Selain itu, warga miskin harus dilakukan pendekatan dan sangat perlu
bimbingan serta uluran tangan dari
pemerintah. Supaya masalah kemiskinan dapat diminimalisir.
Kepemimpinan
yang baik harus mengutamakan kepentingan warganya dan mendahulukan untuk
memprioritaskan pemecahan masalah yang akan dilakukan dalam mengatasi masalah
kemiskinan yang ada. Untuk memcahakan masalah tersebut harus ada bantuan dana
operasioanal dari pemerintah melalui wadah lembaga BKM, LSM, KSM dalam program
P2KP. Dengan demikian lembaga-lembaga tersebut dapat membantu meringankan beban
masyarakat miskin yang merebak ditengah-tengah dunia globalisasi.
Adapun
beberapa program yang telah dilakukan oleh pemerintah untuk meningkatkan
kesejahteraan dan memberdayakan masyarakat agar menjadi lebih mandiri dalam kehidupan
sehari-hari antara lain:
1. Rehap
jalan,
2. Drainase,
3. Rabat beton,
4. WC
Gakin,
5. kolam
lele,
6. Pengadaan
tenda dan kursi,
7. Santunan-santunan
untuk lansia dan jompo,
8. Tetapi
untuk sekarang pemerintah lebih memprioritaskan program bedah rumah bagi
keluarga miskin.
Melalui
program-program ini dapat membantu meringankan dan meningkatkan taraf hidup
keluarga miskin. Selain itu, pemerintah juga membuka pelatihan-pelatihan atau
training secara fisik untuk warga masyarakat Sungai Serut, supaya warga dapat
memiliki skill dan menghasilkan produksitivitas yang memuaskan dalam bekerja.
Dengan demikian, dapat meningkatkan pemberdayaan masyarakat menjadi lebih baik,
sehingga masyarakat dapat hidup lebih mandiri dimana tidak selalu bergantung
pada uluran dan menunggu bantuan dari orang yang mampu. Masyarakat juga dapat
mengatasi masalah yang mereka hadapi dalam kehidupan sehari-hari.
0 komentar:
Posting Komentar